Selasa, 24 November 2009

Keluh seluruh


Ssst.. Pohon-pohon berbisik pada ku "Kenapa manusia menebang ku?"

Hewan-hewan protes "Kenapa manusia tamak memburu kami?"

Maha agung gunung bersajak tentang kenapa manusia menggerusnya.

Hutan-hutan mengerang kepanasan. Katanya "Jangan bakar aku lagi!"

Samudra mengoyak karang sembari curhat colongan "Manusia menguras habitat ku, aku di bom nya sana-sini, permata ku di curinya. Rusak sudah karang-karang indah, selir-selir ku nan elok. Parah!!"

Langit batuk-batuk. Katanya sudah lama ia kena penyakit pernapasan. Terlalu banyak udara kotor, Angin selalu membawa asap hitam yg mengepul.

Akhirnya dunia dengan acuh berkata "Sabar saja.. Nanti juga mereka yang merasa.."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar